Apel Mingguan, Achmad Herry Ingatkan Kewaspadaan Terhadap Bencana Banjir

Kalianda – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan menggelar apel mingguan di Lapangan Korpri, Kalianda, pada Senin pagi (20/1/2025).

Apel dipimpin oleh Staf Ahli Bupati Bidang Keuangan, Achmad Herry, serta diikuti oleh jajaran pejabat utama dan jajaran aparatur sipil negara (ASN), baik PNS, PPPK, dan juga THLS di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan.

Dalam amanatnya, Achmad Herry mengingatkan, bahwa awal tahun sering kali menjadi periode rawan bencana, seperti banjir, tanah longsor, dan angin puting beliung.

Terlebih, melihat kondisi cuaca sejak Desember 2024 hingga Januari 2025 sedang tidak menentu. Bahkan lebih banyak disertai hujan lebat yang mengakibatkan banjir di beberapa wilayah di Lampung Selatan.

“Beberapa wilayah di Kabupaten Lampung Selatan yang terdampak banjir, diantaranya Kecamatan Tanjung Bintang, Candipuro, Natar dan Jati Agung,” kata Achmad Herry menyampaikan amanat Bupati Lampung Selatan.

Oleh karenanya, Achmad Herry, meminta agar seluruh Tim Reaksi Cepat (TRC) di Kabupaten Lampung Selatan untuk meningkatkan kewaspadaan dan kesiapan dalam menghadapi potensi ancaman bencana.

“Kewaspadaan dalam menghadapi bencana banjir, untuk itu saya minta BPBD dan instansi terkait lainnya selalu siap siaga dan menyiapkan langkah antisipatif terhadap dampak bencana yang akan diterima masyarakat,” imbuh Achmad Herry.

Selain itu, Achmad Herry juga menyampaikan apresiasi kepada TRC Kabupaten Lampung Selatan yang selama ini telah bekerja keras di lapangan. Kendati demikian dirinya mengingatkan agar tidak lengah, karena tantangan ke depan semakin besar.

“Saya juga memberikan apresiasi kepada BPBD, Damkar, Satpol PP dan relawan yang telah bekerja dengan baik, handal dan menunjukkan profesionalitas dalam menjalankan tugas,” kata Achmad Herry.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Releated

Padi Biosalin, Inovasi Cerdas Ubah Tambak Asin Jadi Sawah Produktif di Lampung Selatan

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan dalam hal ini Bupati Lampung Selatan, Radityo Egi Pratama, terus mendorong inovasi di sektor pertanian melalui pendekatan kolaboratif pentahelix guna meningkatkan produktivitas lahan dan kesejahteraan petani. Salah satu terobosan yang kini menjadi perhatian adalah penerapan program Padi Biosalin (Bio Salinity Tolerant Rice) di Desa Bandar Agung, Kecamatan Sragi. Program ini berhasil mengubah […]

Wanita Filantropi Indonesia Bedah Rumah di Lampung Selatan, Bupati Egi: Gotong Royong adalah Kekuatan Kita

Kalianda – Kepedulian sosial kembali hadir di Lampung Selatan. Wanita Filantropi Indonesia (WFI) menggelar kegiatan bedah rumah layak huni bagi warga di Desa Negeri Pandan, Kecamatan Kalianda, dan Desa Sidomulyo, Kecamatan Sidomulyo, Rabu (15/10/2025). Kegiatan sosial ini turut dihadiri Bupati Lampung Selatan, Radityo Egi Pratama, bersama Ketua Umum WFI Jesmawati Tanjung, Wakil Ketua III DPRD Lampung […]